Translate

berita dari news.detik

Jumat, 28 Januari 2011

Jumat, 28/01/2011 23:27 WIB
Listrik Bandara Soekarno-Hatta Padam Karena Tegangan Turun 
Elvan Dany Sutrisno - detikNews



foto: detikcom


Jakarta - Listrik di Bandara Soekarno-Hatta sempat padam selama sepuluh menit pada pukul 20.00 WIB, Jumat (28/1). Penyebabnya karena turunnya tegangan listrik dari PLN.

"Sesuai informasi dari PLN Jakarta Raya, padamnya listrik tersebut akibat drop tegangan. Tim PLN saat ini sedang menyelidiki padamnya listrik tersebut," ujar Coorporate Secretary PT Angkasa Pura II, Hari Cahyono, kepada detikcom, Jumat (28/1/2011).

Menurut Hari, saat ini listrik di bandara Soekarno-Hatta sudah normal kembali. Selama listrik dalam kondisi drop tegangan, genset dipergunakan.

"Listrik padam pukul 20.05 WIB dan tiga detik kemudian kami gunakan genset. Pukul 20.11 WIB listrik normal kembali," jelasnya.

Sebelumnya penumpang pesawat mengeluhkan listrik di Bandara Soekarno-Hatta yang padam selama 10 menit. Kejadian ini mengakibatkan penumpang pesawat yang tengah di ruang boarding heboh.

Insiden ini, sempat mengakibatkan kegaduhan. Sebab para penumpang yang sedang menunggu penerbangan panik.

Sejumlah penumpang juga mengeluarkan kritik kepada pihak PLN dan pengelola Bandara. Wajar saja ini bukan pertama kalinya listrik di Bandara Seokarno-Hatta padam.



(van/ndr)


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More